Begitulah, sudah capek-capek bikin blog ini, udah 2 bulan lho sejak oktober 2024, dan sudah lumayan berisi postingannya tetapi karena satu dan lain hal akhirnya dengan berat hati saya memutuskan untuk..
Ibarat buka toko, etalase sudah rapi, barang jualan sudah berisi eh tetapi pengunjung tak kunjung datang. Itulah situasi blog ini, hasil dari analisis SEO (search engine optimization) membuktikan ada beberapa kesalahan pengaturan di blog yang akhirnya menghalangi mesin pencari untuk mendata, mengindex isi dari blog ini. Walhasil jumlah kunjungan tidak bisa sebanyak yang saya harapkan, ya iyalah.
Barang Lama Bukan KW
Setelah berkonsultasi dengan teman lama, seorang pegiat blog jaman baheula, akhirnya solusi jangka panjangnya adalah buat blog baru yang sudah dioptimalkan dari awal. Nama blognya adalah amsyong.net. Nostalgia dari blog lama amsyong . com yang dulunya domainnya sempat hangu dan sekarang domainnya udah dibeli bandarjudi online :(.
hati-hati jangan salah klik, pelan-pelan aja pindahannya biar tidak ada yang tercecer.
Kemudian blog ini akan tetap diisi dengana rtikel non pajak lain yang tentunya semoga bermanfaat juga.
Salam